Sandi Ajak Calon Pemilih Kunjungi Prabowo-Sandi.Com
Sandi Ajak Calon Pemilih Kunjungi Prabowo-Sandi.Com

GELORA.CO – Badan Pemenangan Nasional Prabowo Subiyanto-Sandiaga Uno meluncurkan situs resmi dengan alamat http://bitly.com/2QbDN4a. Sebagai salah satu upaya memberikan referensi dan informasi tentang Pemilu Presiden 2019
Peluncuran situs daring itu dilakukan langsung oleh calon wapres Sandiaga Uno di sela diskusi Rabu Biru bertajuk ‘Membangun Indonesia atau Membangun di Indonesia’ di Jalan Sriwijaya 35, Kebayoran Baru, Jakarta, Rabu (21/11).
“Alhamdulillah 21 November 2018 jam 17.28 saya nyatakan secara resmi website http://bitly.com/2QbDN4a diluncurkan,” katanya
Dijelaskan Sandi, situs tersebut nantinya memuat segala macam informasi terkini mengenai kegiatan pasangan capres nomor urut 02. Seperti visi misi hingga informasi tentang kegiatan sehari-hari.